
Merdeka.com - Apple dipercaya memiliki segudang ide yang siap digarap dan dikembangkan untuk menunjang pembaruan secara teknologi pada perangkat buatannya. Salah satunya adalah yang saat ini dikabarkan siap memasuki tahap pengembangan.
BERITA TERKAIT
Perusahaan asal Cupertino ini dikabarkan bekerja pada panel OLED yang mampu melengkung pada titik-titik tertentu. Namun tidak seperti Samsung, Apple justtru membuat karya yang diperkirakan melengkung dari atas ke bawah. Sayangnya kita tidak bisa mengetahui lebih lanjut atau bagaimana gambaran produk tersebut.
Selain itu, menurut Bloomberg (4/4), Apple juga dikabarkan tengah mengembangkan fitur kontrol gerakan terbaru. Kalau teknologi yang satu ini, diperkirakan pengguna nanti dapat mengontrol smartphone mereka dengan hanya menggerakkan jari di dekat layar tanpa harus secara fisik menyentuh panel layar.
Sepintas, ini mirip dengan teknologi Air Gesture yang pernah dibuat Samsung pada perangkat Galaxy S4 sekitar tahun 2013 lalu. Namun kita masih belum bisa memastikan apakah fitur ini sama persis, atau akan lebih canggih lagi. Jika melihat nama besar Apple, sepertinya ini bukanlah teknologi yang sama, melainkan Apple ingin membuatnya jauh lebih kompleks.
Baik kontrol gerakan dan teknologi layar lengkung itu dikatakan masih dalam tahap penelitian dan pengembangan awal. Sehingga Apple sendiri nantinya akan memutuskan apakah perlu menyertakan fitur-fitur atau teknologi itu pada perangkatnya di masa depan. Jika saja Apple memutuskan untuk menggunakannya, kemungkinan besar hal itu baru akan terjadi pada tahun 2020 atau 2021. [ega]
Read Again https://www.merdeka.com/teknologi/diam-diam-apple-kembangkan-fitur-baru-untuk-iphone-masa-depan-apakah-itu.htmlBagikan Berita Ini
0 Response to "Diam-diam Apple kembangkan fitur baru untuk iPhone masa depan, apakah itu?"
Post a Comment