Search

Spesifikasi Lengkap Asus Zenfone 5 dan Zenfone Live L1

Jakarta, CNN Indonesia -- Asus baru saja memperkenalkan dua ponsel barunya yakni Zenfone 5 dan Zenfone Live L1. Layaknya segmen yang berbeda, spesifikasi kedua ponsel ini cukup berbeda jauh.

Seperti diketahui, Zenfone 5 menonjolkan teknologi kamera yang mengusung kamera ganda dan kecerdasan buatan guna mempercantik hasil jepretan. Sementara Zenfone Live L1 membawa desain layar penuh untuk entry market.

Ada tiga spesifikasi kunci Zenfone 5 yang menjadi andalan yakni prosesor Snapdragon 636, kamera ganda, dan layar penuh 6,2 inci dengan kapasitas layar 90 persen.

Spesifikasi Zenfone 5.
Cipset: Snapdragon 636
Layar: Full HD 6,2 inci, aspek rasio 19:9
Kamera belakang: 12 MP & 8 MP
Kamera depan: 8 MP
Baterai: 3.200 mAh
Memori: 4 GB
ROM: 64 GB/128 GB
OS: Android Oreo

Keseriusan Asus menggarap pasar menengah ke bawah di Indonesia terlihat jelas di Zenfone Live L1. Pasalnya, mereka meyakini belum ada ponsel di entry market yang memakai desain layar Full View yang sebelumnya hanya dipakai ponsel-ponsel kelas menengah ke atas.

Spesifikasi Zenfone Live L1.
Cipset: Snapdragon 425
Layar: HD+ 5,45 inci, aspek rasio 18:9
Kamera belakang: 13 MP
Kamera depan: 5 MP
Baterai: 3.000 mAh
Memori: 2 GB
ROM: 16 GB; opsi microSD hingga 2 TB
OS: Android Oreo

"Zenfone Live L1 adalah kejutan bagi pasar Indonesia karena di sini kami akan meluncurkannya pertama kali di dunia", ucap Marketing Manager Galip Fu, Rabu (2/5).

Ada sejumlah fitur penunjang yang tak kalah penting di kedua ponsel tersebut, beberapa di antaranya adalah pengenal wajah dan pemindai sidik jari.

Kedua ponsel ini dijadwalkan meluncur resmi di Indonesia pada 17 Mei nanti. Sementara ini Asus masih menolak membocorkan harga kedua produk anyarnya ini. (age)

Let's block ads! (Why?)

Read Again https://www.cnnindonesia.com/teknologi/20180502184416-185-295226/spesifikasi-lengkap-asus-zenfone-5-dan-zenfone-live-l1

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Spesifikasi Lengkap Asus Zenfone 5 dan Zenfone Live L1"

Post a Comment

Powered by Blogger.