Search

Lenovo Z5 Dirilis, Usung Chipset Snapdragon 636 dan RAM 6GB

Lenovo Z5 1
Lenovo Z5 1

RANCAH POST – Cukup lama dibocorkan, Lenovo akhirnya mengumumkan smartphone terbaru mereka, Z5. Ponsel berkekuatan chipset Qualcomm Snapdragon 636 itu resmi mendarat di pasar Cina.

Lenovo Z5 hadir tidak sesuai dengan apa yang diharapkan, ponsel memiliki layar poni di bagian atas dan juga bezel cukup tebal di bagian bawah layar.

Layar Z5 membentang seluas 6.2 inci dengan menawarkan aspek rasio 19:9, resolusi layar 2240 x 1080 piksel dan telah dilapisi kaca lengkung Gorilla Glass 2.5D.

Sementara itu, bagian dapur pacu, Lenovo Z5 dibesut chipset octa-core 1.8 GHz Snapdragon 636, GPU Adreno 509, RAM 6GB, dan pilihan memori internal 64GB atau 128GB.

Departemen kamera, handset menggendong fitur dual kamera dengan konfigurasi 16MP + 8MP berkemampuan AI, dan tak ketinggalan sensor kamera selfie 8MP di bagian depan.

Untuk menyalakan Lenovo Z5, hadir baterai berkapasitas sedang 3.300 mAh terdukung pengisian cepat 18W yang dapat diisi melalui port USB tipe-C.

Sementara urusan perangkat luna, Z5 dijalankan pada antarmuka ZUI 4.0 berbasis sistem operasi Android 8.0 Oreo, dan telah dijanjikan untuk dapat update ke Android P.

Harga Lenovo Z5 dibanderol mulai CNY1.299 atau setara Rp2.8 juta untuk model 6GB/64GB, sedangkan model 6GB/128GB dilepas CNY1.799 atau sekitar Rp3.8 jutaan.

BACA JUGA: Lenovo S5 Dual Kamera Belakang Resmi Debut, Harga Mulai Rp2 Jutaan

Handset akan tersedia untuk dibeli mulai tanggal 12 Juni, dan ditawarkan dalam tiga pilihan warna, yaitu Schumann Black, XLR Blue, dan Aurora.

Let's block ads! (Why?)

Read Again https://www.rancahpost.co.id/201806109069/lenovo-z5-dirilis-usung-chipset-snapdragon-636-dan-ram-6gb/

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Lenovo Z5 Dirilis, Usung Chipset Snapdragon 636 dan RAM 6GB"

Post a Comment

Powered by Blogger.