Search

Samsung Diam-Diam Akui Keberadaan Galaxy A5 2018

Liputan6.com, Jakarta - Seri Galaxy A dari Samsung merupakan salah satu lini andalan perusahaan asal Korea Selatan tersebut. Karenanya setiap tahun, perusahaan itu selalu menghadirkan perangkat terbaru dari Galaxy A dengan beragam fitur berbeda.

Terbaru, Samsung secara tak langsung telah mengakui keberadaan Galaxy A5 generasi terbaru yang kemungkinan besar rilis tahun depan. Informasi itu diketahui dari laman resmi perusahaan tersebut.

Dikutip dari Phone Arena, Senin (14/11/2017), dalam laman dukungan, perusahaan menyebutkan Samsung SM-A530 yang diduga kuat sebagai Galaxy A5 2018.

Kabar itu kian kuat mengingat perusahaan selalu menggunakan nomor model yang sama untuk produk itu. Sebagai informasi, Galaxy A perdana memakai nomor model SM-A500, Galaxy A 2016 (SM-A510), dan terakhir ada Galaxy A 2017 (SM-A520). 

Sayangnya, tak ada informasi apa pun seputar perangkat ini. Akan tetapi, berdasarkan rumor yang sebelumnya sempat beredar, Galaxy A5 2018 akan memiliki layar berukuran 5,5 inci dengan desain bezeless.

Menurut kabar, smartphone ini akan didukung chipset kelas menengah Samsung, Exynos 7885 dan RAM 4GB. Perangkat ini hadir dengan kemampuan tahan air dan kemungkinan besar sudah menjalankan Android 8.0 Oreo.

Let's block ads! (Why?)

Read Again http://tekno.liputan6.com/read/3161023/samsung-diam-diam-akui-keberadaan-galaxy-a5-2018

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Samsung Diam-Diam Akui Keberadaan Galaxy A5 2018"

Post a Comment

Powered by Blogger.