Jakarta: Nikon mengumumkan ketersediaan kamera digital SLR D850 di Indonesia. Kamera ini dihadirkan sebagai seri digital SLR Nikon berformat FX, diklaim tidak hanya menghadirkan resolusi tinggi, tapi juga dengan dukungan kecepatan tinggi.
"Kami bekerja keras untuk menghadirkan Nikon D850, dan kamera ini menjadi perangkat pertama yang kami luncurkan setelah perayaan ulang tahun Nikon yang ke 100. Kehadiran D850 juga menjadi wujud komitmen kami dalam menghadirkan produk yang inovatif untuk konsumen," ujar Senior Manager Marketing Department International Business Division Imaging Group Nikon Raoul Bruma.
Pada D850, Nikon mengunggulkan kemampuan fotografi yang diklaim terbaik di kelasnya, berkat dukungan resolusi efektif sebesar 45,7MP. Selain itu, kamera ini juga mengunggulkan rentang standar ISO lebar, yaitu 64-25600, yang dapat ditingkatkan hingga Lo 1, yang setara dengan ISO 32 dan Hi 2.Menurut Sukimin Thio, General Manager Imaging Division Nikon Indonesia, Nikon D850 ini juga hadir dengan dukungan pemotretan sekitar 7 fps, memungkinkannya untuk memotret momen dengan pergerakan cepat secara kontinyu. Sukimin juga menyebut penggunaan bateraMB-D18 Multi-Power Battery pack pada kamera ini akan meningkatkan kemampuannya hingga 9 fps.
Serupa dengan kamera seri premium karyanya, D5, Nikon D850 juga dilengkapi dengan sistem 153-point AF diklaim berpresisi tinggi. Seri ini, lanjut Sukimin, telah dilengkapi dengan sensor backside illumination Nikon FX-format CMOS terbaru, yang dikombinasikan dengan mesin pemrosesan EXPEED 5.
Sukimin juga menjelaskan bahwa Nikon D850 dirancang untuk memungkinkan penggunanya menghasilkan video time-lapse berkualitas 8K. Nikon D850 menawarkan sejumlah fitur seperti slow-motion, mode interval time photograpgy serta silent photography.
Untuk perekaman video, Nikon juga membekali kamera ini dengan kemampuan perekaman full frame dengan kualitas 4K UHD (3840 x 2160)/30p. Kamera ini juga memungkinkan pengguna memotret dalam format RAW dalam mode batch processing.
Kamera yang ditawarkan dengan harga Rp51 juta untuk bodi ini disebut akan dipasarkan dalam jumlah terbatas. Namun, Nikon enggan menyebut angka pasti unit yang disediakan untuk tahap pendistribusian pertamanya.
(MMI)
Read Again http://teknologi.metrotvnews.com/news-teknologi/Wb72PXPN-nikon-d850-resmi-hadir-di-indonesia-harga-rp51-jutaBagikan Berita Ini
0 Response to "Nikon D850 Resmi Hadir di Indonesia, Harga Rp51 Juta"
Post a Comment