Oketekno.com – Belum lama ini perusahaan HMD Global telah meluncurkan perangkat Smartphone murah terbarunya di Indonesia. Jika kemarin kita sudah membahas mengenai kelebihan Nokia 1, pada kesempatan kali ini kita akan kembali mengulas segala kekurangan yang ada di Smartphone tersebut.
Ya sebenarnya dengan melihat dari segi harganya saja kita sudah dapat mengetahui apa saja kekurangannya. Dan untuk memastikan, yuk kita simak bersama mengenai kekurangan Nokia 1 yang dibanderol senilai Rp 1 Jutaan berikut.
Simak Nih: Nokia 1 Resmi Meluncur di indonesia dengan Harga Kurang Dari Rp 1 Juta
-
Performa Kurang Memuaskan
Bukannya lelet dan lemot ya guys, lebih tepatnya kurang memuaskan. Memang Nokia 1 ini hanya dibekali dengan komponen spesifikasi serba minim. Smartphone ini hanya dipacu dengan komponen chip processor Mediatek MT6737M Quad Core berkecepatan 1.1GHz. Dan kapasitas memori internal RAM yang ditanamkan hanya sebesar 1GB saja.
Meski begitu, performa Nokia 1 masih cukup menjanjikan karena dijalankan dengan OS Android Go Oreo Edition. Berbagai aplikasi yang dijalankan tentu merupakan Go Edition, kapasitas kecil dan kinerja lebih ringan.
Ketahui Yuk: Meski Miliki RAM Hanya 1GB, Nokia 1 Tidak Bakal Lelet
-
Penyimpanan Internal Kecil
Walaupun untuk berbagai aplikasi Go edition sudah jauh lebih dipangkas dibanding versi reguler, namun pengguna akan membutuhkan penyimpanan beragam file foto, video, dokumen dan lainnya. Tentu kapasitas penyimpanan yang hanya 8GB ini kurang. Meski sudah ada dukungan tambahan microSD mencapai 128GB, tentu saja kurang memuaskan.
-
Layar Kecil
Setiap kalangan tentunya ingin perangkat miliknya memiliki layar luas, sebab semakin luas layar maka pengoperasian juga lebih nyaman. Misal nonton video atau bermain game, akan terasa makin seru kalau layar Smartphone luas. Disisi lain, banyak ponsel yang memiliki layar lebih luas dan bahkan full screen di rentan harga yang sama.
-
Kamera Minimalis
Bagi yang suka fotografi tentu saja Nokia 1 bukan pilihan tepat. Ponsel ini hanya dibekali dengan kamera belakang 5MP dan kamera selfie 2MP saja. Tentu hasil jepretan yang akan didapat kurang memuaskan. Selain itu, sekarang sudah banyak Smartphone Rp 1 jutaan yang miliki kamera berkualitas sehingga Nokia 1 masih belum cocok untuk menjadi pilihan yang pas untuk kalangan yang suka foto-foto.
Read Again https://oketekno.com/88248/kekurangan-nokia-1-smartphone-android-go-rp-1-jutaan-di-indonesia.htmlbaca juga: Perbandingan Nokia 1 Vs Alcatel 1X, Duel Android Go Harga Rp 1 Jutaan
Bagikan Berita Ini
0 Response to "4 Kekurangan Nokia 1, Smartphone Android Go Rp 1 Jutaan di Indonesia"
Post a Comment