Ikuti Langkahnya Bisa Dapat Smartphone Mahal?
Oketekno.com – Belum lama ini ada informasi yang mengungkap kalau layanan pesan instant paling populer WhatsApp telah mulai menggulirkan stiker untuk para penggunanya di seluruh penjuru Dunia. Akan tetapi yang penting banget untuk diingat adalah pengguliran fitur ini masih belum dilakukan secara merata, sehingga belum semua pengguna dapat menikmati fitur tersebut.
Terlebih saat ini ada penyebaran penipuan berantai (Scam) yang memberikan penawaran menggiurkan. Bukannya mendapatkan stiker asli, melainkan para pengguna malah digiring untuk mengunjungi situs iklan, jika pengguna telah mengikuti prosedur yang diminta.
Simak Nih: Kehadiran Iklan di W.A Stories Semakin Jelas Lewat Ucapan Bos WhatsApp Ini
Alfons Tanujaya selaku menjadi peneliti keamanan dari Vaksincom telah mengungkap, “Jika tautan itu di klik, pengguna akan diminta untuk mengisi daftar pertanyaan dan mengirimkannya kembali tautan itu kepada 20 teman atau grup.”

Seperti biasanya, hal tersebut merupakan syarat yang harus dilakukan agar stiker dapat diunduh. Tidak hanya itu saja, pengguna juga bakal digoda dengan hadiah ponsel mahal jika berhasil menyelesaikan semua perintah tersebut. Tentu ini sangat aneh banget, dari mendapatkan stiker WhatsApp saja bisa berhadiah Smartphone mahal.
Meski syaratnya adalah membagikan informasi tersebut kepada 20 teman atau grup, akan tetapi berapa banyak pun informasi itu dibagikan, pengguna tidak bakal mendapatkan stiker yang dijanjikan tersebut. Pengguna nantinya malah dialihkan ke situs iklan, undian atau mungkin pengisian survey abal-abal yang tentu saja akan sangat menguntungkan bagi para scammer.
Ketahui Yuk: Cara Membuat Akun WhatsApp Tanpa Masukkan Nomor di Android dan iOS
Sejak beberapa pekan lalu memang fitur Stiker sudah mulai disebar, akan tetapi sebagai pengguna yang bijak kita wajib tau kalau untuk mendapatkannya hanya perlu update aplikasi ke versi terbaru dan memeriksanya pada menu emoticon, tepatnya berada di sebelah kanan GIF. Tidak perlu menyebarkan informasi, dan semacamnya.

Jika tautan yang dikirimkan adalah mengarah ke situs Iklan saja tidak masalah, akan tetapi kalau sudah disisipi virus akan sangat berbahaya bagi perangkat Smartphone. Dengan begitu, bagi kalian pengguna WhatsApp, kalau memang belum mendapatkan fitur ini maka harap bersabar lebih lama lagi karena semua pengguna W.A versi terbaru dipastikan bakal kebagian.
Read Again https://oketekno.com/94592/awas-jangan-ketipu-stiker-gratis-di-whatsapp-ini-faktanya.html
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Awas, Jangan Ketipu Stiker Gratis di WhatsApp! Ini Faktanya"
Post a Comment