Search

Wiko Tommy 3 Series Meluncur di Indonesia, Berapa Harganya?

Peluncuran Wiko Tommy 3 series

Jakarta, Selular.ID – Vendor smartphone asal Perancis, Wiko kembali meluncurkan ponsel barunya yakni Tommy 3 dan Tommy 3 Plus. Tommy 3 Plus memiliki spesifikasi paling tinggi dibandingkan Tommy 3.

“Wiko Tommy 3 series menghadirkan tampilan yang lebih luas serta jaringan internet terbaik. Kami menggandeng Skyroam SIMO untuk memeberikan koneksi internet stabil tanpa perlu menggunakan Wi-Fi dan koneksi data. Kami yakin Wiko Tommy3 series akan laris manis. Terlebih jika melihat spesifikasi dan teknologi yang dimilikinya, terbaik dan terunggul di segmennya,” ucap CEO Wiko Indonesia, Taufik Syahbuddin disela Peluncuran Wiko Tommy 3 Series di kawasan Kuningan, Jakarta, Kamis (1/1/2018).

Wiko Tommy 3 Plus dibekali layar 5,45 inci berjenis IPS FHD+ (1440x720p). Tommy 3 sama-sama dibekali layar IPS beukuran 5.45 inci. Namun resolusi layar Tommy 3 adalah 960x480p.

Wiko Tommy 3

Urusan kamera, Tommy 3 Plus disematkan kamera utama beresolusi 13MP. Sementara Tommy 3 dibubuhi kamera belakang beresolusi 8MP. Kamera selfienya, Tommy 3 dan Tommy 3 Plus sama-sama disisipi kamera selfie 5MP.

Wiko Tommy 3

Chipset dan prosesor yang digunakan duo Tommy 3 series ini sama yakni MT6739WA dengan prosesor Quad Core berkecepatan 1.3GHz. Kapasitas memori internal yang digunakan sama yakni 16GB.

Konfigurasi RAM yang digunakan berbeda. RAM 2GB dibenamkan di Tommy 3 plus dan RAM 1GB digunakan Tommy 3.

Sumber energinya, Tommy 3 Plus ditenagai baterai yang lebih besar yakni 2900mAh. Sedangkan Tommy 3 ditunjang baterai berkapasitas 2500mAh.

Sistem operasinya, Tommy 3 series sama-sama berjalan dengan Android 8.0 Oreo. Duo ponsel ini juga sudah mendukung jaringan 4G LTE.

“Wiko Tommy 3 series mengusung tajuk No simcard, No wifi, no problem. Kita menggunakan cara lain melalui aplikasi skyroam SIMO yang sudah langsung diinstal di kedua smartphone Tommy 3 series. Aplikasi Skyroam mampu menstabilkan jaringan 4G LTE. Disertakan gratis kuota data 6GB dengan data plan 1GB per bulan selama 6 bulan,” Tutur Adi Kusumo, Product Manager Wiko Indonesia di tempat yang sama.

Dikatakan Adi, pengguna Tommy 3 series masih bisa menggunakan paket data dan koneksi Wi-Fi.

“Aplikasi ini fungsinya sebagai pengganti koneksi paket data dan Wi-Fi. Skyroam SIMO mendeteksi semua provider di Indonesia,” tandas Adi.

Wiko Tommy3 Plus dibandrol seharga Rp. 1.499.000. Sedangkan Tommy3 dilepas seharga Rp. 999.000. Khusus tanggal 1 hingga 3 November 2018, Tommy 3 Plus bisa didapatkan eksklusif di Tokopedia dengan harga Rp. 1.299.000.

Let's block ads! (Why?)

Read Again https://selular.id/2018/11/wiko-tommy-3-series-meluncur-di-indonesia-berapa-harganya/

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Wiko Tommy 3 Series Meluncur di Indonesia, Berapa Harganya?"

Post a Comment

Powered by Blogger.