Search

MIUI 10 Stabil Hadir di Xiaomi Redmi 5 dan Mi 8 - Tempo.co

TEMPO.CO, Jakarta - Xiaomi kembali memasang MIUI terbarunya, MIUI 10, pada dua smartphone Xiaomi Redmi 5 dan Mi 8. Ketika perangkat melakukan pembaruan, pengguna akan melihat beberapa pembaruan kecil, seperti menyeimbangkan stabilitas dan membasmi bug.

Baca: MIUI 10 Stabil Meluncur untuk Xiaomi Mi 8 SE dan Mi Mix 2

Menurut laman xda-developers, Rabu, 26 Desember 2018, pembaruan MIUI 10.1.2.0 itu sudah dibicarakan Xiaomi sejak bulan lalu. Namun, kabarnya, kedua perangkat tersebut tidak akan mendapatkan pembaruan resmi untuk Android Pie, karena pembaruan MIUI 10 didasarkan pada Android 8.1 Oreo.

Meskipun begitu, Xiaomi tetap bekerja untuk membuat pembaruan firmware berkinerja lebih baik. Pembaruan tersebut merupakan pembaruan bertahap.

MIUI 10 memiliki peningkatan terbesar teknologi AI. Teknologi AI pada MIUI 10 membawa pembelajaran mendalam dan dengan demikian mengurangi waktu pembukaan aplikasi dengan mempelajari perilaku penggunaan aplikasi Anda dan mengantisipasi tindakan.

Xiaomi memiliki unduhan untuk recovery ROM, artinya kedua perangkat dapat mengunduh dan menerapkan secara manual pembaruan MIUI bawaan atau dapat mem-boot ke TWRP dan mem-flash-nya di atas versi MIUI saat ini. Ini akan diterapkan sama seperti jika pengguna menunggu pemberitahuan OTA dan tidak akan kehilangan data dengan pembaruan tersebut.

Simak artikel lainnya tentang MIUI 10 di kanal Tekno Tempo.co.

XDA-DEVELOPERSGSMARENA | GOZMOCHINA

Let's block ads! (Why?)

Read Again https://tekno.tempo.co/read/1159652/miui-10-stabil-hadir-di-xiaomi-redmi-5-dan-mi-8

Bagikan Berita Ini

0 Response to "MIUI 10 Stabil Hadir di Xiaomi Redmi 5 dan Mi 8 - Tempo.co"

Post a Comment

Powered by Blogger.