Search

Ponsel Terlaris Selama 2018 Adalah... - Detikcom

Jakarta - Counterpoint Research merilis data baru soal penjualan ponsel selama 2018 secara global dan China. Ponsel apa yang terlaris selama 2018?

Berdasarkan data perusahaan riset tersebut, iPhone X adalah ponsel paling laris selama 2018. Tak cuma itu, ada tiga ponsel Apple lain dalam daftar lima besar, yaitu iPhone 8, iPhone 8 Plus, dan iPhone 7.

Ponsel non Apple yang ada dalam lima besar daftar tersebut hanyalah Xiaomi Redmi 5A. Sementara lima ponsel lain yang ada di peringkat ke-6 sampai 10 adalah Samsung Galaxy s9, iPhone XS Max, iPhone XS, Galaxy S9 Plus, dan Galaxy J6.


Sementara khusus di China, daftarnya cukup berbeda. Ponsel terlaris selama 2018 menurut Counterpoint Research adalah Oppo R15, sementara iPhone X ada di posisi ke-2.

Daftarnya sendiri didominasi oleh ponsel buatan Negeri Tirai Bambu tersebut. Seperti Oppo yang punya lima ponsel di daftar tersebut, lalu Vivo dengan dua ponsel dan satu ponsel dari Xiaomi. Ponsel yang bukan berasal dari perusahaan China hanyalah iPhone X di posisi ke-2 dan iPhone 8 Plus yang ada di posisi ke-6.

Uniknya, tak ada ponsel Huawei dalam daftar ini, padahal Huawei sendiri pada 2019 ini menurut IDC adalah pabrikan ponsel dengan jumlah pengapalan ponsel terbanyak ke-2 setelah Samsung.

Menurut Counterpoint Research dalam klarifikasinya, ponsel terlaris dari Huawei selama 2018 adalah P20 Lite yang terjual sebanyak 13 juta unit, yang sayangnya tak cukup banyak untuk masuk dalam daftar 10 besar tersebut, demikian dikutip detikINET dari GSM Arena, Kamis (2/5/2019). (asj/fyk)

Let's block ads! (Why?)

Read Again https://inet.detik.com/consumer/d-4533812/ponsel-terlaris-selama-2018-adalah

Bagikan Berita Ini

Related Posts :

0 Response to "Ponsel Terlaris Selama 2018 Adalah... - Detikcom"

Post a Comment

Powered by Blogger.