
TRIBUNLAMPUNG.CO.ID – Berikut adalah harga Mi 9T Pro serta spesifikasinya.
Mi 9T Pro merupakan perwujudan dari ponser Redmi K20 Pro sebagai salah satu produkan gadget teranyar dari vendor Xiaomi.
Diwartakan sebelumnya, Redmi K20 Pro telah diperkenalkan terlebih dahulu di negara asalnya, China.
Kemudian dilanjutkan di India dalam beberapa waktu lalu.
Kendati demikian ponsel Redmi K20 Pro hadir kembali dengan nama Mi 9T Pro untuk pasar Eropa dan internasional.
Namun akankah ponsel Mi 9T Pro masuk ke pasar Indonesia?
Sebagaimana yang dilansir Tribunlampung.co.id dari Kompas.com, bedasarkan laporan Technave, Mi 9T Pro akan diboyong ke Malaysia.
Kehadirannya di Asia Tenggara memberikan sinyal bahwa Mi 9T Pro juga akan hadir di negara Asia Tenggara lain, termasuk Indonesia.
• Harga dan Spesifikasi Redmi 7A Tahun 2019, Ponsel Murah Xiaomi Resmi Masuk ke Indonesia
Xiaomi Indonesia pernah mengatakan sebelumnya bahwa akan memboyong smartphone flagship ke Tanah Air.
Apakah benar yang dimaksud adalah Mi 9T Pro? Kita nantikan saja.
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Harga Mi 9T Pro serta Spesifikasinya, Smartphone Anyar Xiaomi dengan Chips Snapdragon 855 - Tribun Lampung"
Post a Comment