Search

Xiaomi hingga Samsung Lirik Snapdragon 865 untuk Ponsel Flagship di 2020 - Okezone

JAKARTA - Qualcomm telah mengumumkan prosesor 5G terbarunya, Snapdragon 865 dalam acara Qualcomm Snapdragon Tech Summit di Maui, Hawaii. Prosesor tersebut dikabarkan akan menghadirkan serangkaian fitur baru untuk peningkatan AI hingga pemrosesan foto hingga 200 MP.

Kabarnya akan ada beberapa vendor yang mengadopsi prosesor baru tersebut untuk ponsel flagship pada 2020. Berikut daftarnya seperti dilansir dari laman Tech Advisor, Kamis (5/12/2019).

Xiaomi

Xiaomi menjadi vendor pertama yang mengonfirmasi bahwa ponsel terbaru miliknya Mi 10 akan menggunakan prosesor terbaru Qualcomm. Ponsel diperkirakan akan diluncurkan pada ajang Mobile World Congress (MWC) yang berlangsung pada Februasi 2020.

Belum banyak spesifikasi ponsel yang diungkap oleh Xiaomi. Kabarnya ponsel akan mengusung kamera utama 108MP.

Xiaomi Mi 10 juga dikabarkan menjadi salah satu ponsel pertama yang menyertakan sensor sidik jari dalam layar dengan ultrasonik 3D Sonic Max baru Qualcomm. Teknologi ini menggunakan area sensor yang jauh lebih besar untuk memungkinkan pengguna memindai dua sidik jari untuk peningkatan keamanan.

Xiaomi juga mengatakan akan meluncurkan ponsel 5G pada 2020.

 Qualcomm mengumumkan prosesor 5G terbarunya, Snapdragon 865 dalam acara Qualcomm Snapdragon Tech Summit di Maui, Hawaii.

Baca juga: NASA Kirim Pesawat Luar Angkasa Tabrak Matahari, Ini Hasil Temuannya

Let's block ads! (Why?)

Read Again https://news.google.com/__i/rss/rd/articles/CBMifmh0dHBzOi8vdGVjaG5vLm9rZXpvbmUuY29tL3JlYWQvMjAxOS8xMi8wNS81Ny8yMTM4MzQ0L3hpYW9taS1oaW5nZ2Etc2Ftc3VuZy1saXJpay1zbmFwZHJhZ29uLTg2NS11bnR1ay1wb25zZWwtZmxhZ3NoaXAtZGktMjAyMNIBfWh0dHBzOi8vdGVjaG5vLm9rZXpvbmUuY29tL2FtcC8yMDE5LzEyLzA1LzU3LzIxMzgzNDQveGlhb21pLWhpbmdnYS1zYW1zdW5nLWxpcmlrLXNuYXBkcmFnb24tODY1LXVudHVrLXBvbnNlbC1mbGFnc2hpcC1kaS0yMDIw?oc=5

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Xiaomi hingga Samsung Lirik Snapdragon 865 untuk Ponsel Flagship di 2020 - Okezone"

Post a Comment

Powered by Blogger.