Inilah Spek Samsung Galaxy J4 dan J6 Edisi 2018 Bocor ! Selengkapnya
Smeaker.com – Samsung merupakan pabrikan smartphone yang sering meluncurkan banyak varian produk di setiap tahunnya, serta bocoran mengenai informasi juga banyak beredar di internet. namun kali ini, Samsung yang kembali membocorkan informasi anyar mengenai dua produk yang tengah digarapnya, yaitu Galaxy J4 dan J6 edisi 2018.
Baca Juga : Paling baru, Advan Sebentar Lagi Luncurkan 3 Produk Unggulan, Apa Saja ?
Seperti yang dikutip dari Phone Arena, Senin (14/5/2018), beberapa spesifikasi galaxy J4 dan J6 Edisi 2018 yang resmi hadir di media internet, yakni salah satunya mengenai layar. Dimana Galaxy J4 yang dikemas dengan bentang layar berukuran 5,5 inci, sementara untuk Galaxy J6 yang memiliki layar lebih besar, dengan dukungan layar AMOLED 5,6 inci.
Menilik spesifikasi lain dari Samsung Galaxy J4 edisi 2018 yang disenjatai dengan chipset Exynos 7570, GPU mali-T720 MP1, dan dua varian pilihan RAM yakni 2GB dan 3GB. Disamping itu, terdapat juga kamera belakang dengan esolusi 13MP, serta kamera depan 5MP, yang ditenagai dengan baterai berkapasitas 3000 mAh, ditambah dua slot SIM serta sistem operasi pada OS Android Oreo.
Baca Juga : Ssstt, Inilah Bocoran Spesifikasi Samsung Galaxy A Star ! Seperti Apa ?
Sedangkan untuk Galaxy J6, yang hadir dengan konsep Infinity Display dengan resolusi layar 720 x 1480 piksel, dengan disenjatai chipset Exynos 7870 dan GPU Mali-T830 MP1. Diperkirakan smartphone ini yang bakal hadir dengan tiga varian RAM, yakni 2/3/4 GB, dan dilengkapi dengan opsi memori internal, yakn 32 GB dan 64GB.
Fitur yang lain turut dihadirkan, yakni kamera belakang dengan sensor 13MP dan kamera depan 8MP, sensor pemindai sidik jari yang diposisikan di bagian belakakng serta dua slot kartu SIM, dengan baterai berkapasitas 3000 mAH dan sistem operasi OS Android Oreo. Dimana kedua smartphone tersebut yang dilengkapi dengan mode Bike.
Dimana mode tersebut yang berfungsi untuk menonaktiofkan panggilan telepon serta notifikasi saat pengguna sedang mengendarai sepeda. Tak hanya itu, ada model ultra Data Savings, yang memungkinkan menghentikan aplikasi berjalan di latar belakang, kecuali enam aplikasi yang dapat dipilih oleh pengguna.
Read Again http://smeaker.com/50862/bocoran-spesifikasi-samsung-galaxy-j4-dan-j6-edisi-2018-resmi-beredar-simak-ya-guys/Baca Juga : Terungkap, Inilah Promo Resmi dan Tanggal Peluncuran Samsung Galaxy S8 Lite !
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Bocoran Spesifikasi Samsung Galaxy J4 dan J6 Edisi 2018 Resmi Beredar ! Simak ya Guys"
Post a Comment