Merdeka.com - Ramadan selalu menjadi momen indah, terbaik, dan berharga untuk menjaga tali silaturahmi bersama orang-orang terdekat. Memaknai bulan suci dengan cara seperti itu dijamin dapat memperkuat rasa pengertian, saling memahami, memaafkan, dan bertukar cerita satu sama lain. Hal ini sangat dipahami oleh HMD Global selaku produsen ponsel pintar Nokia. Merek yang sudah dikenal luas sukses menghubungkan masyarakat Indonesia melalui telekomunikasi cerdas baru saja menggelar sebuah acara untuk berbagi kehangatan di bulan suci bertajuk KOL Gathering Ramadan.
BERITA TERKAIT
2018 Merdeka.com
Digelar minggu lalu di Cups Coffee & Kitchen, Bandung, Jawa Barat, acara ini dihadiri oleh 9 KOL dan 15 orang dari komunitas KL. Rangkaian acaranya pun ada beragam, seperti sambutan oleh Miranda Waroka selalu Head of Marketing HMD Global, Photo Competition berhadiah Nokia N2, dan games merangkai Puzzle.
2018 Merdeka.com
Makin menarik karena pada event yang berlangsung dari pukul 16.30 - 18.00 dan diakhiri buka bersama itu, diagendakan pula berbagai promosi menarik untuk produk Nokia 2, Nokia 3, dan Nokia 5.
Ketiga produk unggulan Nokia tersebut memang dirancang untuk memperkuat keharmonisan dalam keluarga sekaligus lingkaran pertemanan. Nokia 2 misalnya, ponsel ini menghadirkan fitur-fitur cerdas yang esensial, dengan mengedepankan daya tahan baterai yang luar biasa. Tujuannya, agar tiap anggota keluarga bisa selalu berkomunikasi tanpa gangguan dengan orang-orang tersayang. Selain itu ada pula fitur Google Assistant, yang dapat menjadi asisten pribadi yang meringankan pekerjaan sehari-hari.
Kemudian ada juga Nokia 3 yang merupakan kombinasi sempurna antara kualitas desain dan rancangan tinggi khas Nokia. Ketangguhannya siap menemani keseharian dengan ditambah kemampuan kamera luar biasa untuk selfie detail tinggi. Dengan begitu, momen keceriaan dapat terabadikan dan komunikasi audio-visual dengan orang terdekat bisa dilakukan kapan saja dan di mana saja.
2018 Merdeka.com
Tak ketinggalan, Nokia 5 yang dirancang untuk memenuhi kebutuhan orang-orang dengan kesibukan beragam. Ponsel ini siap membantumu dalam menyeimbangkan hidup antara keluarga, pendidikan, dan pekerjaan. Bukan hanya sekadar andal, Nokia 5 juga tangguh dengan fitur-fitur premium, desain keren dan fashionable, serta telah disematkan pula teknologi mumpuni. Cocok untuk keseharian profesional dan milenial yang super sibuk!
2018 Merdeka.com
Menengok deretan fitur mengesankan yang dipromosikan dalam gelaran KOL Gathering Ramadan kemarin, tak heran apabila produk asal Finlandia ini selalu dapat diandalkan oleh orang Indonesia. HMD Global, dengan kualitas rancang yang terkenal dari smartphone Nokia, senantiasa berusaha untuk membuat perangkat yang bisa diandalkan. Selain itu, juga dapat menemani pengguna dan memenuhi kebutuhan layaknya teman atau keluarga bagi mereka.
2018 Merdeka.com
Dengan Nokia, saat sahur, berbuka puasa bersama,bersilaturrahmi, berbagi informasi, pengalaman atau cerita menarik bersama teman-teman dan keluarga dapat menjelma jadi momen istimewa. Ketika sedang jauh, lakukan saja panggilan suara atau video dari smartphone Nokia. Bila sudah begitu, kebersamaan dan kehangatan dalam keluarga akan semakin dipererat.
Berkat Nokia, bulan suci penuh berkah jadi makin bermakna! [wri]
Read Again http://www.merdeka.com/teknologi/maknai-bulan-suci-penuh-berkah-nokia-gelar-kol-gathering-ramadan.htmlBagikan Berita Ini
0 Response to "Maknai bulan suci penuh berkah, Nokia Gelar KOL Gathering Ramadan"
Post a Comment