Samsung baru saja meluncurkan seri Galaxy M20 di Indonesia. Smartphone ini mereka rancang untuk generasi muda yang ingin terus terhubung dan berbagi aktivitas keseharian mereka yang menarik. Untuk itu, Samsung membekali Galaxy M20 dengan baterai 5000 mAh. Tak ketinggalan, smartphone ini juga berbekal fitur fast charging melalui kabel type-C.Klaimnya fitur ini mampu mengisi daya 3 kali lebih cepat dibandingkan pengisian normal.
“ Dengan peluncuran ini, kami terus membangun portofolio yang kuat di kategori smartphone yang menyediakan beragam pilihan bagi konsumen,” kata Head of IT & Mobile Business Samsung Electronics Indonesia, Denny Galant.
BACA JUGA
Samsung bakal benamkan kamera selfie 10MP di Galaxy S10
Galaxy M20 bakal hadir di Indonesia 14 Februari
Samsung S10 bakal bisa isi daya perangkat lain secara nirkabel
Galaxy M20 menampilkan layar Infinity-V berukuran 6,3 inci. Smartphone ini juga bertenaga prosesor octa-core Exynos 7904 terbaru. Chipset tersebut juga dikombinasikan dengan RAM 3GB dan memori internal 32GB, yang mampu diperluas menggunakan kartu microSD hingga 512GB. Selain itu, Samsung juga membekali Galaxy M20 dengan face unlock dan fingerprint untuk sistem keamanannya.
Untuk kamera belakangnya, Galaxy M20 berbekal kamera ganda beresolusi 13MP dengan aperture f1.9 dan ultra-wide lens 5MP. Diklaim lensa ultra-wide ini memungkinkan pengguna untuk mengambil foto yang lebih luas dengan mudah. Misalnya mengambil gambar landscape, foto grup, dan lainnya. Bukan hanya itu, Galaxy M20 juga dilengkapi dengan lensa low-aperture yang memungkinkan pengguna mengambil foto tajam dan jernih meski dalam kondisi minim cahaya.
Smartphone ini juga telah menjalankan interface Samsung Experience versi 9.5 UX terbaru. Samsung Galaxy M20 hadir dalam dua pilihan warna, yakni Charcoal Black dan Ocean Blue. Saat ini Galaxy M20 dibanderol seharga Rp 2.799.000 di Lazada, Blibli.com, dan JD.id.
Read Again https://www.tek.id/gadget/samsung-galaxy-m20-resmi-luncur-di-indonesia-b1Xbe9d0JBagikan Berita Ini
0 Response to "Samsung Galaxy M20 resmi luncur di Indonesia - tek.id"
Post a Comment