Search

Xiaomi Kenalkan Redmi 7A di Indonesia, Ini Spesifikasinya - ayobandung.com

Redmi 7. (Eneng Reni/Ayobandung.com)

SUMUR BANDUNG, AYOBANDUNG.COM—Xiaomi kembali mengenalkan ponsel entry-level ke Indonesia, Redmi 7A. Relations Manager Xiaomi Indonesia Andi M. Rendy mengatakan, Redmi 7A yang merupakan penerus seri Redmi A ini mengusung desain yang baru, mulai dari warna, hingga sejumlah fitur.

"Kami membawa sejumlah fitur baru, dengan desain belakang yang lebih halus dan tahan percikan air. Redmi 7A hadir untuk semua MiFans di Indonesia," ungkap Andi dalam pengenalan produk di Bandung, Kamis (8/8/2019).

Untuk dapur pacunya, Andi meyampaikan, Redmi 7A ini ditenagai dengan Qualcomm Snapdragon 439. 

Redmi 7A dilengkapi baterai berkapasitas besar 4.000mAh yang mampu bertahan hingga dua hari.

Selain itu, Redmi 7A juga dibekali layar 5.45 inci dengan tampilan HD+ Full-Screen dan sudut pandang luas, serta mendukung gestur layar penuh. 

"Layar smartphone ini juga telah mendapatkan sertifikasi low blue light eye protection sehingga mata pengguna akan merasa lebih nyaman pada saat Redmi 7A digunakan," kata Andi.

Selain itu, ponsel memiliki kamera belakang 12 MP dengan ukuran piksel 1,25 μm. Hal ini menjadikan Redmi 7A mampu menangkap gambar yang jelas bahkan pada saat kondisi minim cahaya. Di bagian depan, Redmi 7A juga memiliki kamera 5 MP yang telah dilengkapi fitur AI Face Unlock.

"Banderol Redmi 7A yang merupakan penerus Redmi 6A dipatok di kisaran Rp1 jutaan, tapi spesifikasinya termasuk mumpuni untuk ponsel sekelasnya. Xiaomi Redmi 7A mulai dijual di pasaran Indonesia pada 13 Agustus mendatang," ujar Andi.

Pada April 2019, Redmi 7 hadir di Indonesia yang di-support teknologi Qualcomm Snapdragon 632 dengan layar berukuran 6,26 inci yang imersif. 

Pada Maret 2019, Xiaomi telah memperkenalkan Redmi Note 7. Ponsel ini merupakan keluaran teranyar dari seri Redmi Note. Melanjutkan tradisi seri pendahulunya, Redmi Note 7 kembali dilengkapi dengan layar yang besar serta didukung dengan daya tahan baterai yang super tangguh, dan peningkatan teknologi fotografi. 

"Karenanya kehadiran ketiga Redmi seri 7 ini menegaskan komitmen Xiaomi untuk mengubah kehidupan masyarakat melalui penggunaan teknologi," pungkas Andy.

Let's block ads! (Why?)

Read Again https://www.ayobandung.com/read/2019/08/08/60016/xiaomi-kenalkan-redmi-7a-di-indonesia-ini-spesifikasinya

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Xiaomi Kenalkan Redmi 7A di Indonesia, Ini Spesifikasinya - ayobandung.com"

Post a Comment

Powered by Blogger.