Search

Harganya Semakin Murah, Ponsel Lipat Bakal Tren di 2020? - Okezone

JAKARTA- Pengamat Ponsel Herry Setiadi Wibowo mengungkapkan bahwa ponsel lipat akan semakin banyak berumunculan pada 2020. Dia memprediksi bahwa ponsel lipat akan kembali menjadi tren pada tahun ini.

Selain lantaran beberapa vendor mulai tertarik memproduksi ponsel lipat. Perangkat ini akan lebih terjangkau daripada tahun lalu.

“Ketika harga semakin terjangkau, tentu saja ponsel lipat akan lebih memasyarakat,” kata pria yang akrab disapa Herry SW kepada Okezone, Kamis (2/1/2020).

Harganya Semakin Murah, Ponsel Lipat Bakal Tren di 2020?

Baca Juga: 2020, Ponsel dengan Poni Mulai Ditinggalkan?

Seperti diketahui, tahun lalu beberapa vendor telah merilis ponsel lipat miliknya seperti Samsung Galaxy Fold, Huawei Mate X, dan Motorola Razr. Bahkan Galaxy Fold sudah masuk pasar Indonesia pada Desember 2019.

Kabarnya Samsung akan kembali merilis ponsel Galaxy Fold 2, desainnya mirip Motorola Razr. Menariknya Galaxy Fold 2 dikabarkan akan dibanderol dengan harga yang lebih murah yakni USD1000 atau Rp14 jutaan. Ponsel lipat Galaxy Fold generasi pertama dibanderol dengan harga selangit yakni mencapai Rp30 jutaan.

 Harganya Semakin Murah, Ponsel Lipat Bakal Tren di 2020?

 Baca Juga: Daftar Ponsel Tahan Menyelam Dalam Air

Baca Juga: Ini Kata Pengamat Soal Tren Ponsel pada 2020

(ahl)

Let's block ads! (Why?)

Read Again https://news.google.com/__i/rss/rd/articles/CBMibGh0dHBzOi8vdGVjaG5vLm9rZXpvbmUuY29tL3JlYWQvMjAyMC8wMS8wMi81Ny8yMTQ4NDk1L2hhcmdhbnlhLXNlbWFraW4tbXVyYWgtcG9uc2VsLWxpcGF0LWJha2FsLXRyZW4tZGktMjAyMNIBa2h0dHBzOi8vdGVjaG5vLm9rZXpvbmUuY29tL2FtcC8yMDIwLzAxLzAyLzU3LzIxNDg0OTUvaGFyZ2FueWEtc2VtYWtpbi1tdXJhaC1wb25zZWwtbGlwYXQtYmFrYWwtdHJlbi1kaS0yMDIw?oc=5

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Harganya Semakin Murah, Ponsel Lipat Bakal Tren di 2020? - Okezone"

Post a Comment

Powered by Blogger.