Search

3 Ponsel Anyar Samsung Mengudara Paruh Pertama Tahun Ini, Apa Saja Ya? - WartaEkonomi.co.id

WE Online, Bogor -

Samsung akan merilis Galaxy Z Flip, ponsel lipat keduanya, pada 11 Februari. Peluncuran akan dilakukan bersama dengan Galaxy S20.

Tak cuma itu, produsen asal Korea Selatan itu juga tengah merakit generasi kedua dari Galaxy Fold yang dirilis tahun lalu. Apa yang beda dari Galaxy Fold generasi kedua?

Melansir GSM Arena (28/1/2020), konsep desain Galaxy Fold 2 akan sama seperti Fold, tak seperti Galaxy Z Flip yang serupa dengan Motorola Razr.

Baca Juga: Ini Bocoran Spesifikasi Ponsel Lipat Murah Garapan Samsung

Kabarnya, Fold 2 akan disokong layar 8 inci saat dibuka lipatannya, dilengkapi oleh kaca super tipis, serta S-Pen. Lebih lanjut, kamera utamanya didukung oleh lensa 108 MP.

Dari segi dapur pacu, Samsung Galaxy Fold 2 akan ditenagai oleh Snapdragon 865 dan kompatibel dengan jaringan 5G.

Berdasarkan pernyataan Max Weinbach dari XDA Developper yang kerap kali membocorkan spesifikasi perangkat Samsung, Fold 2 bakal mengudara pada kuartal kedua tahun ini, di antara April sampai Juni.

Sayangnya, belum ada informasi terkait harga dan waktu pasti peluncuran Fold 2.

Let's block ads! (Why?)

Read Again https://news.google.com/__i/rss/rd/articles/CBMibmh0dHBzOi8vd3d3LndhcnRhZWtvbm9taS5jby5pZC9yZWFkMjY4ODM5LzMtcG9uc2VsLWFueWFyLXNhbXN1bmctbWVuZ3VkYXJhLXBhcnVoLXBlcnRhbWEtdGFodW4taW5pLWFwYS1zYWphLXlh0gEA?oc=5

Bagikan Berita Ini

0 Response to "3 Ponsel Anyar Samsung Mengudara Paruh Pertama Tahun Ini, Apa Saja Ya? - WartaEkonomi.co.id"

Post a Comment

Powered by Blogger.